Timika, Torangbisa.com – Pemerintah Kabupaten Mimika kembali melakukan pemantauan kebersihan di Pasar Sentral Timika sebagai tindak lanjut arahan pimpinan daerah.
Kegiatan tersebut berlangsung, Selasa (20/1/2026) sejak pagi hari dan melibatkan lintas unsur pemerintah distrik dan kelurahan.
Kepala Pasar Sentral Timika, Matius Way, menjelaskan bahwa sekitar pukul 09.00 WIT pihaknya bersama Kepala Distrik serta para lurah turun langsung ke lapangan untuk mengecek kondisi kebersihan pasar, khususnya titik-titik Tempat Pembuangan Sementara (TPS) dan sistem penanganan sampah.
“Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan pimpinan, dalam hal ini Pak Asisten dan Pak Bupati, terkait pemantauan kebersihan di Pasar Sentral. Kepala Distrik kemudian berkoordinasi dengan kami dan Pak Lurah selaku pengelola pasar,” ujar Matius.
Dari hasil pemantauan lapangan, terdapat delapan titik TPS yang diperiksa secara langsung. Untuk penanganan sampah di Pasar Sentral sendiri, saat ini ditangani oleh pihak ketiga yang bertanggungjawab setiap hari untuk kebersihan pasar Sentral.
Namun demikian, Matius mengungkapkan bahwa persoalan utama kebersihan pasar bukan semata pada sistem pengelolaan, melainkan rendahnya kesadaran sebagian masyarakat dalam membuang sampah pada tempatnya.
“Setiap pagi petugas bersama warga sekitar sudah melakukan pembersihan. Tapi setelah itu, masih ada warga lain yang kembali membuang sampah sembarangan,” jelasnya.
Ironisnya, sampah yang paling dominan justru berasal dari luar kawasan Pasar Sentral. Banyak warga dari luar area pasar datang membawa sampah rumah tangga menggunakan mobil box, pick-up, Avanza, hingga kendaraan pribadi lainnya.
Mereka membuang sampah terlebih dahulu di area pasar sebelum berbelanja, sehingga volume sampah di Pasar Sentral terus meningkat.
Dalam peninjauan tersebut, Kepala Distrik bersama para lurah menyusuri langsung area pasar hingga ke titik-titik akhir pembuangan sampah. Kegiatan lapangan ini dimulai sejak sekitar pukul 08.30 WIT dan berlangsung selama kurang lebih satu hingga dua jam.
Pemerintah berharap melalui pemantauan rutin dan koordinasi lintas sektor ini, kesadaran masyarakat dapat terus ditingkatkan demi menjaga kebersihan dan kenyamanan Pasar Sentral Timika sebagai pusat aktivitas ekonomi warga.















