Nasional

Hadiri Sukuran HUT KKSS Ke-47, Wabup Mimika: KKSS Terus Menjadi Tonggak Harmoni di Bumi Amungsa

×

Hadiri Sukuran HUT KKSS Ke-47, Wabup Mimika: KKSS Terus Menjadi Tonggak Harmoni di Bumi Amungsa

Sebarkan artikel ini
Wakil Bupati Mimika, Johannes Rettob S. SoS., MM saat memberikan Sambutannya

TIMIKA, (torangbisa.com) — Wakil Bupati Mimika, Johannes Rettob, S. SoS., MM menghadiri Sukuran Perayaan HUT Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) yang Ke-47 Tahun, Selasa, (24/1/2024).

Wabup Mimika Dalam sambutannya  menyoroti 24 pilar KKSS yang menjadi fondasi kekuatan komunitas ini.

Ads

“Momentum ini harus kita manfaatkan sebagai persatuan, kesatuan internal KKSS, serta sebagai sarana untuk berasimilasi dengan berbagai suku dan agama di Mimika,” ujarnya.

 

Wakil Bupati Johannes Rettob menekankan pentingnya kebersamaan dan persatuan di tengah keragaman. “KKSS harus tetap menjadi simbol semangat untuk bersatu membangun, baik secara internal maupun eksternal,” tambahnya.

 

Sebagai bentuk apresiasi terhadap peran KKSS selama ini, Wakil Bupati mengungkapkan bahwa selama pemerintahan Omtob KKSS selalu menjadi mitra pemerintah yang baik dalam membangun Mimika.

 

Dalam suasana perayaan kali ini, Wakil Bupati juga berharap seluruh warga KKSS dapat menjadikan momen ini sebagai inspirasi untuk membangun diri, keluarga, dan masyarakat. “KKSS harus menjadi tolak ukur harmoni suku di Mimika,” tegasnya.

 

Menyinggung tahun politik 2024 Johannes Rettob mengajak seluruh warga KKSS untuk menggunakan hak pilih dengan bijak. “Pilih mereka yang memikirkan Papua, khususnya Mimika. Mari bersama-sama menjaga ketertiban masyarakat selama proses pemilihan,” ujarnya seraya menekankan pentingnya berkomunikasi lewat media sosial dengan baik untuk kepentingan bersama.

 

Perayaan ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang kebersamaan, tetapi juga pemicu semangat untuk membangun KKSS secara holistik, menciptakan harmoni di tengah keberagaman, dan menyongsong masa depan Indonesia yang lebih baik.

 

Wakil Bupati juga menegaskan perlunya seluruh warga KKSS untuk bersatu dalam menjaga ketertiban menjelang pemilihan umum legislatif dan presiden. “Mari kita jaga kamtibmas di Mimika dengan baik, mulai dari saat pencoblosan hingga pengumuman pemenang. Kita adalah satu keluarga besar KKSS, dan kebersamaan kita adalah kekuatan untuk mewujudkan proses demokrasi yang aman dan damai.”

 

Pada akhir sambutannya, Wakil Bupati berpesan agar seluruh warga KKSS menjadikan tahun 2024 sebagai momen pembangunan diri dan komunitas.

“Semoga KKSS terus menjadi tonggak harmoni di Mimika, ( Bumi Amungsa) dan melalui kebersamaan kita, kita dapat meraih kemajuan dan kebahagiaan bersama,” tutupnya dengan senyum penuh harap.(tim)

Ads