NasionalPapua Terkini

ASN Formasi 600 Terima Sumpah Janji, Bupati Jhon Rettob: Tupoksi Kita hanya untuk Melayani Masyarakat

×

ASN Formasi 600 Terima Sumpah Janji, Bupati Jhon Rettob: Tupoksi Kita hanya untuk Melayani Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Bupati Mimika, Johannes Rettob, SoS., MM

Timika, (TORANGBISA) – Ambil Sumpah/Janji ASN Formasi 600, Bupati Tekankan Profesionalitas, Disiplin Serta Dedikasi Tinggi Dalam Pelayanan Publik.satusan atu

Bertempat di Halaman Kantor Bupati Kabupaten Mimika pada hari Senin, (15/07/2024), Bupati Kabupaten Mimika Johanes Rettob, S. Sos., MM, mengambil sumpah/janji pegawai negeri sipil (PNS) dan penyerahan Surat Keputusan(SK) Bupati tentang Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil formasi 600 tahun 2023.

Ads

Dalam sambutannya, Johanes Rettob menyampaikan ucapan selamat atas nama pribadi seta mewakili Pemkab Mimika. Disampaikan kepada seluruh ASN yang disumpah dan dengan diserahkannya SK Pengangkatan, maka para ASN telah resmi menjadi bagian dari pemerintah Kabupaten Mimika”, tukas Bupati Jhon Rettob.

Johanes Rettob menambahkan bahwa momen ini dapat menjadi pemacu semangat dalam melaksanakan tugas dan kinerja, memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat dengan profesionalisme yang tinggi, serta berkomitmen untuk menyukseskan program dan kegiatan pembangunan daerah.

“ASN sebagai pelayan publik harus terus berbenah diri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang semakin kompleks,” tekanya.

Bupati menegaskan agar kedepannya jangan sampai setelah menjadi PNS kinerja malah menurun.

” Para ASN dituntut mampu bekerja dengan sebaik-baiknya penuh tanggungjawab, berdedikasi tinggi, dan mampu bekerja bersama-sama, menciptakan suasana kerja yang nyaman dan menjunjung tinggi kejujuran sehingga mereka menjadi pegawai yang berintegritas serta menjaga kehormatan diri, “imbuhnya.

Lebih jauh Bupati meminta para ASN agar mampu memahami tupoksi jabatan masing-masing. Hal ini menjadi penting, sehingga para ASN dapat bekerja sesuai tupoksi dan dapat memberikan warna posisif di instansi tempat bertugas,” tegasnya.

Terkhir selaku Pimpinan daerah, Johanes Rettob berharap agar para ASN dapat bekerja sepenuh hati, responsif terhadap keluhan serta permasalahan di tengah-tengah masyarakat dan semoga apa yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya sebagai abdi negara adalah semata-mata untuk kesejahteraan semua masyarakat Mimika,” harapnya.

Ads