TIMIKA, (Torangbisa.com) – Dalam semangat kepedulian dan kebersamaan, Personel Satgas Yonif 611/Awang Long menggelar kegiatan “Jumat Berkah” dengan membagikan makanan kepada warga Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, pada Jumat (11/01/2025).
Kegiatan yang dipusatkan di Kampung Banti ini berlangsung penuh kehangatan. Personel Pos Banti terlihat bersemangat saat mempersiapkan dan membagikan makanan kepada masyarakat setempat. Antusiasme warga sangat terasa, dengan senyum dan rasa syukur yang terpancar dari wajah mereka atas perhatian dan bantuan yang diberikan.
Dalam kesempatan tersebut, Danpos Banti, Lettu Inf Candra Jaya, menyampaikan pentingnya menjaga hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat.
“Melalui kegiatan sosial seperti ini, kami berharap dapat membantu meringankan beban warga sekaligus mempererat kebersamaan. Kegiatan Jumat Berkah ini akan terus kami upayakan menjadi tradisi yang bermanfaat,” ujar Lettu Candra Jaya.
Selain membagikan makanan, personel Satgas juga mengajak warga untuk terus menjaga semangat kebersamaan dan saling mendukung dalam berbagai aktivitas sehari-hari.
Acara berbagi makanan ini berlangsung dengan lancar dan sukses. Kehangatan yang terjalin dalam kegiatan tersebut semakin menguatkan rasa kekeluargaan antara TNI dan masyarakat Distrik Tembagapura.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata komitmen TNI dalam mendukung dan melayani masyarakat di wilayah tugasnya.
“Terima kasih kepada Bapak TNI yang selalu peduli dan hadir untuk kami. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut,” ungkap salah satu warga dengan penuh haru.