Religi

DKM Masjid Asy Syuhada Bambu Kuning Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H

×

DKM Masjid Asy Syuhada Bambu Kuning Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H

Sebarkan artikel ini
Suasana Dalam Masjid Asy Syuhada, Ketua DKM Masjid Asy Syuhada, Hasan Sainus dan Iman Masjid (Foto: Yani/ Torangbisa.com)

Timika, Torangbisa.com – Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Asy Syuhada menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Yang berlangsung di masjid Asy Syuhada , bambu kuning, Jumat (16/01/2026).

Kegiatan ini berlangsung khidmat dengan dihadiri oleh pengurus masjid, tokoh agama, serta warga sekitar.

Ads
Iklan ini dibuat oleh admin torangbisa

Hadir dalam acara tersebut Ketua DKM Masjid Asy Syuhada Bapak Hasan Sainus, Imam Masjid Asy Syuhada Bapak H. Iman Mustaqim, pengurus DKM Masjid Asy Syuhada, Ketua dan Pengurus Majelis Taklim Masjid Asy Syuhada, para undangan, serta jamaah dan masyarakat di lingkungan sekitar masjid.

Dalam sambutannya, Ketua DKM Masjid Asy Syuhada, Bapak Hasan Sainus, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jamaah dan tamu undangan yang telah meluangkan waktu untuk hadir bersama-sama dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW tahun 2026.

Ia menjelaskan bahwa peringatan Isra Mi’raj meskipun dilaksanakan secara sederhana, tetap memiliki makna dan hikmah yang mendalam.

“Isra Mi’raj ini walaupun kita laksanakan dengan penuh kesederhanaan, namun tetap semangat dan penuh hikmah, serta mengingatkan kita tentang perjalanan agung Nabi Muhammad SAW,” ujarnya.

Lebih lanjut, Hasan Sainus mengajak seluruh jamaah untuk menjadikan momentum Isra Mi’raj sebagai sarana memperbaiki kualitas ibadah dan keimanan.

“Marilah kita jadikan peringatan Isra Mi’raj ini sebagai penguat iman, untuk memperbaiki ibadah, memperbaiki iman, dan membentuk pribadi yang lebih baik dalam kehidupan sehari-hari,” ungkapnya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan tausiyah yang disampaikan oleh Imam Masjid Asy Syuhada, Bapak H. Iman Mustaqim. Dalam ceramahnya, ia mengajak seluruh jamaah untuk senantiasa meneladani akhlak dan kehidupan Nabi Muhammad SAW serta menegaskan pentingnya menjaga sholat sebagai tiang agama.

Peringatan Isra Mi’raj ini diharapkan dapat semakin mempererat ukhuwah islamiyah serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan jamaah Masjid Asy Syuhada dan masyarakat sekitarnya.

Religi

Timika, Torangbisa.com – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Mimika, Gabriel Rettobyaan, memaparkan arah dan fokus program Kemenag Mimika tahun 2026 yang akan dijalankan di tengah keterbatasan anggaran akibat kebijakan rasionalisasi pemerintah. Saat di wawancara diruang kerjanya. Kamis, (8/1/2026).

Pemerintahan

Timika, Torangbisa.com – Pemerintah Kabupaten Mimika menggelar Perayaan Natal 2025 dan Syukuran Tahun Baru 2026 bersama Pemda, TNI–Polri, serta masyarakat. Kegiatan tersebut mengusung tema “Allah Hadir untuk Menyelamatkan Keluarga”, sebagai wujud syukur sekaligus refleksi iman dalam menyongsong tahun yang baru. Yang berlangsung di Gedung eme neme yauware, Senin (5/1/26).