Timika, Torangbisa.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Mimika, Primus Natikapereyau, mendorong percepatan realisasi Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Tahun Anggaran 2026 agar pelaksanaan program dan kegiatan pemerintah daerah dapat berjalan lebih awal dan optimal.
Hal tersebut disampaikan Primus saat ditemui di Gedung DPRK Mimika, Rabu (7/1/2026). Ia mengaku telah berkomunikasi langsung dengan Bupati Mimika terkait kesiapan dan jadwal pembagian DPA untuk tahun anggaran berjalan.
“Kemarin saya bersama Pak Bupati dan saya menanyakan DPA 2026 ini kapan dibagikan atau direalisasikan. Beliau menyampaikan harapannya bisa terealisasi dalam bulan Januari,” ujar Primus.
Primus menegaskan pentingnya percepatan DPA agar tidak terulang kondisi seperti tahun sebelumnya, di mana penyerapan anggaran dinilai rendah dan pelaksanaan kegiatan terkesan terburu-buru sehingga berdampak pada kualitas pekerjaan.
“Kalau pekerjaan dilakukan terburu-buru, hasilnya sering tidak maksimal dan bisa cepat rusak. Karena itu, harus dimulai dari jauh-jauh hari,” tegasnya.
Ia berharap, apabila DPA dapat rampung dan dibagikan pada akhir Januari, maka pelaksanaan berbagai program dan pekerjaan fisik dapat mulai berjalan pada Februari 2026.
“Mudah-mudahan akhir bulan ini DPA sudah bisa masuk, sehingga Februari pekerjaan-pekerjaan sudah bisa berjalan,” katanya.
Dengan dimulainya kegiatan lebih awal, Primus optimistis penyerapan anggaran Tahun 2026 dapat lebih maksimal, sekaligus meningkatkan kualitas pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Mimika.
“Kita berharap semuanya berjalan baik dan penyerapannya lebih maksimal,” pungkasnya.












